4. Booting USB Flash Drive Dengan VirtualBox
Setelah membuat file penghubung antara
USB flash drive dengan VirtualBox, langkah selanjutnya adalah melakukan uji coba
USB flash drive tersebut. Cara menguji
USB flash drive dapat dilakukan dengan virtual mesin yang sudah ada atau dengan cara membuat virtual mesin baru.
Dalam pembuatan mesin virtual baru, sesuaikan jenis sistem operasi dengan sistem operasi yang diinstall pada
USB Bootable. Apabila sistem operasi pada
USB Bootable beragam (seperti menggunakan Multi Boot menggunakan YUMI, kita dapat gunakan pilihan jenis sistem operasi Other. Selanjutnya, tekan tombol
Next.
Di bagian ini, kita diminta untuk mengatur memori yang akan dialokasikan terhadap mesin virtual. Sesuaikan alokasi memori untuk mesin virtual dengan ketersediaan memori komputer, sehingga tidak mengganggu sistem operasi utama. Tekan
Next untuk proses selanjutnya.
Di bagian ini, kita akan memanggil file penghubung antara
USB flash drive dengan VirtualBox. Tandai opsi
Use an existing virtual hard drive file untuk memilih file penghubung.
Selanjutnya, pilih file vmdk yang telah dibuat.
Selanjutnya tekan tombol
Create untuk membuat mesin virtual.
Klik tombol
Start untuk mulai menguji
USB Bootable yang telah dibuat.
Khusus untuk Windows 7, kita harus menjalankan aplikasi VirtualBox sebagai
Administrator.
Jika kita menjalankan VirtualBox bukan sebagai
Administrator, di saat menambahkan file usb.vmdk, akan keluar pesan kesalahan terkait kewenangan akses.
Berikut tampilan
USB Bootable yang dibuat menggunakan Yumi dan diujicoba dengan VirtualBox.
sebelumnya « 1 2