Siapa yang tidak mengenal Firefox? Si rubah api ini merupakan salah satu browser pilihan yang digunakan untuk berselancar di Internet, di samping Chrome, Safari, Opera, maupun Internet Explorer. Untuk kebanyakan pengguna Internet, Firefox dianggap sebagai browser yang kaya fitur namun tetap nyaman digunakan.
Dalam versi terbaru ini, Mozilla Firefox tidak saja menawarkan fitur-fitur baru seperti Close Tabs to The Right, Switch-to-Tab, Reopen Closed Tabs and Windows dan fitur baru lainnya, namun juga menghadirkan peningkatan performa, seperti berbagai kemudahan dalam aksesibilitas, minimalisir bug, serta peningkatan terhadap efisiensi performanya. Mozilla Firefox versi 25.0.1 ini juga memiliki kemampuan render SVG untuk meningkatkan kenyamanan dalam melakukan aktivitas browsing.
Dengan Mozilla Firefox edisi 25.0.1 ini, tentunya para pengguna Internet semakin dipermudah dalam melakukan berbagai aktivitas di dunia maya.
Edisi ini adalah Mozilla Firefox versi 25.0.1 edisi bahasa Inggris Amerika (en-US) untuk sistem operasi Microsoft Windows.